PIJP Gelar Raker dan Media Gathering Hadirkan CEO Artha Ldt di Yogyakarta

Yogyakarta, SonaIndonesia.com – Setiap tahun Paguyuban Insan Jurnalis Pamekasan (PIJP) mengadakan kegiatan Raker dan Media Gathering. Untuk tahun 2025 ini atau yang ke-14 tahun dilaksanakan di Djogyakarta sehingga mampu merawat kerja sama dan membangun simbiosis mutualisme dengan salah satu Chief Executive Officer (CEO) Skincare ternama yang asli produk Indonesia dan menyebar luas di seluruh manca negara, Selasa (7/1).

Bukti nyata kali ini di dalam kemasan acara Raker dan Media Gathering yang diselenggarakan oleh Paguyuban Insan Jurnalis Pamekasan (PIJP) mulai tanggal 6 sampai dengan tanggal 8 Januari 2025 dan  mampu menghadirkan Chief Executive Officer (CEO) CV Indri Berkah Rejeki yang dipimpin langsung oleh Novelia Indriyati Hasanah sebagai pemilik brand produk ternama yang banyak disukai oleh kalangan masyarakat di seluruh Indonesia.

Tema untuk kegiatan tahun ini “Tantangan dan Strategi Marketing Digital untuk Branding Kuat Omset Melesat ” terletak di Internet Learning Cafe Timoho Jl. Ipda Tut Harsono, Muja Muju, Kec. Umbulharjo, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Novelia Indriyati Hasanah sebagai owner Artha LDTmenyampaikan proses membangun sebuah brand produk kosmetik atau skincare tidak mudah tentunya banyak tantangan dan ujian yang cukup besar, tetapi kami yakin dari sebuah dinamika bisnis pasti ada rintangan atau  kendala dan jika nantinya kita mampu melewatinya, asalkan tetap optimis bekerja keras hasilnya kesuksesan yang kita raih.

“Dalam bisnis ini  termotivasi dari sebuah pertemanan kemudian berusaha membangun dan sudah memliki produk sendiri,” katanya.

Bunda Haji (Bunji) sapaan akrab Novelia Indriyati Hasanah yang sudah dikenal oleh masyarakat luas mengatakan membangun usaha seperti sekarang ini perlu adanya restu, doa orang tua dan suami sekeluarga serta tidak kalah pentingnya berdoa kepada Allah SWT agar dipermudah segala sesuatunya.

“Sangatlah panjang ceritanya dalam meniti perjalanan ini, akan tetapi kami membangun komitmen dengan keluarga untuk tidak mengambil riba dalam dunia bisnis meskipun kami pernah tertipu sampai ratusan juta,” ungkapnya sambil meneteskan air mata.

Muhri Andika sebagai ketua pelaksana Raker dan Media Gathering menyampaikan sengaja kami datangkan Chief Executive Officer (CEO) dari kosmetik karena kami melihat proses brand produk yang begitu melesat  cepat di kalangan masyarakat dan bisa memberikan semangat kepada anak muda.

“Kita sebagai seorang jurnalis harus banyak belajar untuk bisa menjadi seorang miliarder dalam membangun usaha,” pungkasnya. (dhen prie)