Beginilah Penampakan Bantaran Kali Jagir Surabaya, Dulu Kumuh Kini Asri

  • Whatsapp
Salah satu sudut taman kota di bantaran Kali Jagir Surabaya. Revitalisasi taman dilakukan oleh PT. Sinarmas Land dan kini menjadi alternatif baru bagi warga maupun wisatawan menikmati keasrian Kota Surabaya. (Foto: sonaindonesia.com/fik)

Surabaya, SonaIndonesia.com – Surabaya terus mempercantik diri dengan menambah ruang hijau di tengah kota. Kali ini bantaran sungai Kali Jagir yang disulap menjadi taman kota dengan pemandangan Kali Jagir yang cukup menjadi alternatif hiburan bagi warga Surabaya. Kali Jagir yang dulu identik dengan kawasan kumuh sekarang telah berubah menjadi tempat untuk bersantai menikmati suasana Kota Surabaya.

Kawasan bibir sungai Kali Jagir kini dipenuhi beragam tanaman yang turut menambah cantik suasana taman, serta jalan setapak yang berkelok. Tak lupa disediakan tempat duduk yang menghadap langsung ke Sungai Jagir, hadir pula mural pada tembok-tembok taman.

Bacaan Lainnya

Baca juga:

Suasana yang kondusif turut mengundang wisatawan untuk sejenak menikmati suasana taman. SonaIndonesia.com mencoba berkunjung ke taman tersebut Minggu (14/4/2019) untuk turut menikmati dan bertemu dengan pengunjung lain. Taman ini layak dikunjungi, meskipun belum seramai taman-taman lain di Kota Surabaya yang kerap disinggahi pengunjung.

“Di sini belum begitu ramai pengunjung karena belum hits seperti taman-taman lain, tapi karena tidak terlalu ramai saya bisa menikmati taman ini,” tandas Devi.

Taman ini dikembangkan dan dikelola oleh pihak swasta untuk mendukung program Pemerintah Kota Surabaya dalam upaya merevitalisasi Kali Jagir. Pembangunan dilakukan oleh pengembang PT Sinarmas Land yang juga membangun hunian apartemen di Kawasan Jagir Wonokromo Surabaya. (fik)